Senin, 20 Maret 2017

Cara Mencangkot Pohon Jambu Taiwan


Cara Mencangkot Pohon Jambu Taiwan 


1.     Menyediakan Bahan & Peralatan Sebagai Berikut :
·         Pisau untuk mengupas kulit pohon.
·         Kawat/Tali Plastik sebagai pengikat.
·     Plastik Asoy (Berwarna transparan) sebagai media pembungkus dan tempat diletakannya  tanah, sekam padi/rumput kering.
·         Tanah Kompos dan Pupuk Organik.
·         Air dan Gergaji Kayu
·         Polybag ukuran 30 x 30  1 buah.
2.     Pilihlah pohon jambu biji taiwan yang produktif, kualitas bagus dan memiliki rasa yang manis       atau unggulan.
3.    Pilih dahan pohon dengan kreateria  memiliki diameter batang antara 15 – 20 mm dan beri tanda  seperti pada gambar dibawa ini.



4.    Kupaslah kulit dahan tersebut dengan menggunakan pisau secara perlahan-lahan dan merata          hingga seperti pada gambar dibawa ini.



5.   kikis kulit dahan tersebut hingga bersih menggunakan pisau secara perlahan-lahan dan sampai  lapisan Kambium tidak ada lagi/tidak berlendir dan siram dengan air sampai tidak ada lagi lendir  pada permukaan dahan (bila tidak bersih maka akan menyebabkan kulit baru akan muncul dan  akan pada dahan tidak akan muncu akar pada dahan yang akan di cangkotl) seperti pada gambar  ini.


6.  Balut dahan tersebut menggunakan plastik dengan sekalian mengisikan tanah kompos bercampur  dengan sekam padi/rumput kering hingga merata secara perlahan-lahan, seperti terlihat pada          gambar dibawa ini.



     Dan bentuk hampir menyerupai tabung seperti yang terlihat pada gambar dibawa ini.




7.    Kemudian beri  beberapa lubang pada bungkusan plastik tersebut pada permukaan luarnya agar          oksigen dan air dapat bersirkulasi pada bungkusan tersebut, seperti yang terlihat pada gambar              dibawa ini.





8.  Siramlah minimal 2 (dua) kali dalam 1 (satu) hari yaitu pada pagi hari dan malam hari agar                  kelembahan pada tanah kompos tersebut tetap terjaga dengan baik.






9.  Tunggulah selama kurang lebih 40 (empat puluh hari)  – 50 (lima puluh hari) hari, bila sampai             pada tanggal yang telah kita sepakati bukalah ikatan pada bungkus tersebut secara perlahan - lahan      dan perhatikan apakah sudah ada akar yang muncul pada bagian cangkokan tersebut seperti pada         gambar dibawah ini.


   



10.   Dan bila masih terlihat akar yang masih berwarna putih, maka tunggulah  kurang lebih 14 hari             sampai akat tersebut menjadi berwarna cokalat tua, agar akar tersebut cukup kuat mencari nutrisi         untuk pohon tersebut


      11.   Kemudian potonglah dari bagian bawah akar tersebut dengan menggunakan gergaji kayu secara           perlahan-lahan hingga dahan tersebut putus.

      12.     Masukan pada polybag yang berukuran 30 x 30  dengan terisi tanah kompos dan siram 2 kali              sehari, bila pohon tersebut sudah tumbuh tunas dari beberapa bagian batang atau ranting maka            akar dari hasil cangkotkan tumbuh dengan baik dan bila perlu tambahkan pupuk organik pada              pohon tersebut.

      13.    Dan bila pohon tersebut ingin dipindahkan ketanah tunggulah hingga pohon tersebut tumbuh              dengan baik sekitar 1 (satu) atau 2 (dua) bulan dan kemudian sediakan lahan untuk memindahkan        pohon tersebut.

     14.   Sediakan lubang dengan kedalam kurang lebih 50 (lima puluh) cm dan masukan beberapa tanah          kompos kedalam lubang yang telah disediakan, kemudian bukalah plastic polybag pohon tersebut        dengan sekalian secara perlahan lahan dan usahankan jangan sampai tanah pada plastic polybag          pecah. Setelah itu masukan pohon tersebut kedalam lubang secara perlahan lahan  dan tutup                menggunakan tanah kompos secara merata, dan usahakan jangan memadatkan tanah pada area            pohon yang telah ditanam (dapat menyebabkan oksigen tidak masuk dengan baik kedalam tanah          karena rongga/tanah telah padat). Siram 2 (dua) kali sehari.

2 komentar:

  1. mantap bro semoga bermanfaat utk kita semua,,, kunjungi juga buahsawitpundikaplingkan.blogspot.co.id, Langit

    BalasHapus
    Balasan
    1. ok bg kita lanjut lagi, mudahan artikel kita dapat bermanfaat bagi org yang membutuhkannya....^_^ ^_^

      Hapus